Rabu, 30 September 2009

Penembakan Di Bandara Soekarno-Hatta



JAKARTA
- Polisi berhasil melumpuhkan satu dari tiga pelaku yang melakukan perusakan di kantor maskapai penerbangan Sriwijaya Air Bandara Soekarno Hatta pada Rabu (30/9/2009) sore.


"Informasinya petugas telah melumpuhkan salah satu pelaku dengan timah panas," kata Public Relation Sriwijaya Air, Rose saat dikonfirmasi okezone di Jakarta, Rabu (30/9/2009).

Sedangan pelaku lainnya, tambah Rose, masih dilakukan pengejaran. "Peristiwanya begitu cepat, petugas langsung melakukan pengejaran terhadap mobil pelaku," tegasnya.

Dia menjelaskan, Sriwijaya Air belum mengetahui motif dari pengerusakan dari pelaku. "Interograsi masih dilakukan. Saya baru sampai di Bandara jadi untuk detailnya nanti telepon lagi," tutupnya.

Informasi yang diterima okezone, perusakan dilakukan di Kantor Sriwijaya Air Terminal 1 B, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang. Dalam perusakan ini, pelaku menggunakan benda keras semacam batu

Sumber: Okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar